$type=slider$snippet=hide$cate=0$au=hide$show=home

Wisata Green Santirah Populerkan Aktivitas River Tubing di Pangandaran

Wisata Santirah atau Green Santirah dari desa Selasari, Parigi, Pangandaran, Jawa Barat populer dengan aktivitas arung jeram dengan RIver Tubing

aktivitas river tubing di green santirah
Sungai Santirah, mengalir jernih dari bagian hulu menuju hilir menembus gua-gua diantara tebing tinggi dan curam,  para wisatawan akan mengarungi jalur sungai selama kurang lebih 2 jam dengan jarak tempuh sepanjang 1,5 km. Dengan aktivitas River Tubing inilah, Santirah atau Green Santirah mulai populer dan dikenal bagi para pencinta alam khususnya pada kegiatan arung jeram di sungai.
River Tubing adalah aktivitas pengarungan sungai dengan menggunakan perahu berbentuk bulat yang umumnya dibikin dari ban dalam mobil. Tidak dilengkapi dayung seperti halnya kegiatan rafting atau ajung jeram pada umumnya. Para pengarung sungai dilengkapi dengan perlengkapan keamanan life jacket, helm dan decker kaki.
Yang unik dari aktivitas River Tubing di Green Santirah adalah, aktivitas di permukaan air dengan arus yang sedang hingga deras ini diterjemahkan sebagai aktivitas kelompok atau team, meskipun tiap orang mendapatkan fasilitas tubing personal, bukan berarti akan bergerak dan meluncur sendirian, melainkan secara bersama-sama, saling terkait satu sama lain membentuk jalur panjang ikatan dari tiap tubing.

River Tubing, meski bisa dilakukan dengan dua orang, tapi aktivitas pengarungan sungai di Green Santirah ini lebih seru jika dimainkan secara kelompok, antara 7-12 orang, asik dan seru untuk menjalin kebersamaan dalam keluarga atau teman kantor
arung jeram river tubing santirah

Green Santirah di Desa Selasari, Pangandaran

Desa Wisata Selasari,  yang akhir-akhir ini sering disebut dan mendapat julukan sebagai satu desa dengan sejuta pesona wisata alam menjadi kian populer di kalangan pencinta aktivitas alam di Jawa Barat dan Pangandaran pada khususnya.

Baca Juga: Mengarungi sungai Santirah dengan 3 jeram, 4 goa, 5 curug diantara tebing tinggi

Pantai Batu Hiu, Batu Karas, Cagar Alam Pananjung, Green Canyon, Green Coral dan Green Valley yang sebelumnya lebih dikenali oleh para wisatawan adalah destinasi wisata yang sudah populer sebelumnya. Namun beberapa destinasi baru dengan nama Goa Lanang, Goa Sutra Reregan, Pepedan Hill dan tentu saja Santirah mulai perlahan melambung dan dikenal para wisatawan melengkapi sekaligus memperkaya khazanah pariwisata di sekitar Pangandaran.



Menuju Green Santirah sangatlah mudah, Anda bisa mencapainya dari Pangandaran dengan jarak tempuh sekitar 20 kilometer dengan kendaraan darat atau memakan waktu sekitar 45 menit. Jika menggunakan kendaraan pribadi hingga his medium, rombongan bisa mencapai lokasi parkir Green Santirah, namun jika rombongan besar dengan Big Bus (Bis Besar) harus dibantu dengan mobil transfer atau pick up, dari lokasi parkir Bis Besar menuju lokasi River Tubing Green Santirah.
Waktu yang paling tepat untuk datang ke Green Santirah Pangandaran adalah saat hari kerja (hari biasa), memilih jadwal river tubing paling awal, pagi dan untuk mendapatkan debit air sungai dengan level deras adalah saat awal musim penghujan.
[post_ads][next]
saat pagi waktu yang pas menikmati sungai santirah selasari dengan river tubing

Santirah, Arung Jeram, Menyusuri Gua-gua diantara Curug atau Air Terjun

Mengarungi sungai Santirah, berarti Anda tidak hanya mendapat petualangan baru dari atas tubing dengan melintasi jeram dan riam sungai saja, tetapi sekaligus menikmati keunikan pesona alam yang dimiliki oleh Santirah, menembus gelapnya goa-goa yang penuh dengan ornamen gua yang masih aktif dan terus tumbuh, melintasi beberapa curug atau air terjun alami diantara ngarai hijau yang tinggi dan curam, serasa melintas lorong yang penuh dengan ornamen unik diantara kedua dindingnya.
  • Mengarungi aliran Sungai Santirah sepanjang 1,5 km
  • Menyusuri 3 (tiga) riam dan jeram sungai Santirah
  • Melintasi 4 (empat) lorong goa bentukan alam karst
  • Melewati 5 (lima) Air terjun dan tebing indah
Baca Juga: Body Rafting Green Canyon VS River Tubing Green Santirah

Cave Tubing, Salah satu yang menarik dari aktivitas River Tubing di Green Santirah adalah saat Anda bener-bener menembus lorong-lorong gua yang berada di jalur lintasan sungai, gelap, hening dan sunyi abadi yang bisa Anda resapi ketika berada didalamnya
menembus gua goa karst sungai santirah selasari

Gua Kendang, memasukinya Anda akan merasakan gelap yang nyata pada beberapa menit. Peserta biasanya diajak untuk hening sejenak menikmati sunyi dalam kegelapan Gua Kendang. Bonus daya tarik lainnya adalah bisa menikmati ornamen-ornamen gua Kendang yang unik, dan mungkin belum pernah Anda lihat sebelumnya.

Curug Tirai, adalah pesona unik dari Green Santirah yang pertama kamu temui, saat akan memulai aktivitas river tubing, air terjun atau masyarakat Sunda sebut dengan curug. Namanya emang diambil sesuai dengan karakteristiknya, pancuran air terjunnya berjajar membentuk layaknya tirai atau gorden. Jangan kuatir, tidak cukup hanya menikmati pesona alamnya dari jauh, kamu dan rombongan langsung bisa menikmati serasa diguyur hujan air terjun Tirai.

curug tirai air terjun di green santirah

Curug Tirai di Green Santirah bukanlah satu-satunya curug atau air terjun yang dapat kamu jumpai selama pengarungan sungai Santirah. Gak cuman satu curug, juga bukan dua, tapi ada beberapa curug:
  • Curug Batu Munding
  • Curug Mini
  • Curug Kembar dan
  • Curug Tiga
Jeram Batu Munding, salah satu yang favorit bagi para pengunjung Green Santirah. Jika debit air sungai Santirah sedang tinggi kita bisa melintasi arus liar di beberapa titik lokasi Santirah, meluncur deras dan meliuk-liuk seluruh tubing bagaikan ular yang berenang dipermukaan arus sungai. Sesekali kita terpaksa harus turun dari tubing untuk loncat dari tebing menuju pusaran dan derasnya arus sungai.

loncat diantara riam jeram sungai green santirah
Kesehatan, yang tidak di ijinkan untuk kegiatan river tubing adalah sesak nafas/asma, jantung dan alergi dingin, hingga saat ini alhamdulillah belum ada kejadian yang tidak di harapkan di Green Santirah


[post_ads][next]





Judul: Wisata Green Santirah Populerkan Aktivitas River Tubing di Pangandaran; Ditulis oleh GO EXPLORE; Rating: 4.8 dari 5

COMMENTS

explore pulau harapan
explore pulau harapan
paket wisata Open Trip Bromo
Nama

adventure,13,agrowisata,2,aktivitas,6,baluran,3,bandung,3,banten,7,batu,1,berita,1,body rafting,1,bromo,6,budaya lokal,1,cagar alam,1,candi,2,desa wisata,1,destinasi,22,dieng,4,ekowisata,1,explore,9,fasilitas,3,field trip,1,flora,1,gunung,6,headline,1,homestay,1,jeram,3,keluarga,5,konservasi,4,lansekap,2,malang,1,malang selatan,4,mercusuar,1,pangandaran,7,penginapan,3,perahu jelajah,1,pulau harapan,6,pulau seribu,9,resort,2,river tubing,1,safari,3,santirah,1,satwa liar,7,sendangbiru,3,sunrise,4,sunset,2,taman nasional,9,tips,1,transportasi,1,travel story,2,trekking,4,ujung kulon,11,wisata alam,19,wisata anak,1,wisata edukasi,2,wisata jawa barat,9,wisata jawa tengah,4,wisata jawa timur,17,wisata kota,2,wisata pantai,14,wisata pulau,9,wisata sejarah,2,
ltr
item
Wisata Pulau Jawa: Wisata Green Santirah Populerkan Aktivitas River Tubing di Pangandaran
Wisata Green Santirah Populerkan Aktivitas River Tubing di Pangandaran
Wisata Santirah atau Green Santirah dari desa Selasari, Parigi, Pangandaran, Jawa Barat populer dengan aktivitas arung jeram dengan RIver Tubing
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh9cy9hEQVXzIdV1fSjCbK_9AVQFZNUGqDO4B3l6kAQiv0CQmz2m5asUGtV5wexyp_NURusi0ppGlVX9_l7gX2NHFmvdTO9m7k7eppknwfUNogbRUIIqWNOkooCW3PncLFCgAPDf_QHy7c/s780/green-santirah-river-tubing.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh9cy9hEQVXzIdV1fSjCbK_9AVQFZNUGqDO4B3l6kAQiv0CQmz2m5asUGtV5wexyp_NURusi0ppGlVX9_l7gX2NHFmvdTO9m7k7eppknwfUNogbRUIIqWNOkooCW3PncLFCgAPDf_QHy7c/s72-c/green-santirah-river-tubing.jpg
Wisata Pulau Jawa
https://www.tourdejava.net/2017/11/green-santirah-river-tubing.html
https://www.tourdejava.net/
https://www.tourdejava.net/
https://www.tourdejava.net/2017/11/green-santirah-river-tubing.html
true
2857820262682401713
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy